6 Hikmah Puasa Sunnah Yang Wajib Kamu Ketahui
Menjalankan ibadah yang hukumnya wajib adalah suatu perkara yang sudah ditetapkan dan harus dikerjakan dengan ikhlas dan bersunguh-sungguh. Selain itu pula menjalankan sunnah Rasulullah termasuk keharusan bagi umat muslim dipenjuru dunia, hanya saja hukum dari ibadah sunnah tidak sekuat mengerjakan ibadah wajib yang tidak boleh ditinggalkan. Namun nilai ibadah sunnah sangat bernilai lebih, selain membangun ketaqwaan yang baik kepada Allah kita juga akan mendapatkan manfaat dan hikmah dari ibadah tersebut.
Menjadi pengikut Rasulullah, tentu kita berharap bisa menjadi bagian dari umatnya yang selalu mendapatkan kebahagiaan dunia maupun akhirat. Apa yang dicontohkan Rasulullah SAW kepada ummatnya adalah perkara yang baik dan mengandung hikmah bila dikerjakan secara benar dan tertatur.
Salah satu ibadah sunnah yang sering dikerjakan Rasulullah SAW adalah puasa sunnah. Terdapat beberapa puasa sunnah yang perlu kita ketahui yaitu puasa sya’ban, puasa arafah, puasa dzulhijjah, puasa senin kamis, puasa daud dan sebagainya. Dengan mengerjakan puasa sunnah, maka aka nada keutamaan yang diperoleh. Bisa saja hikmah yang diberikan kepada orang yang sedang berpuasa sunnah berbeda-beda, namun proses mengerjakannya terdapat beberapa hal yang sama-sama dirasakan.
Hal ini telah dijelaskan dalam hadist riwayat Muslim yang berbunyi : “Setiap amalan kebaikan yang dilakukan oleh manusia akan dilipatgandakan dengan sepuluh kebaikan yang semisal hingga tujuh ratus kali lipat. Allah SWT berfirman (yang artinya), kecuali amalan puasa, amalan puasa tersebut adalah untuk Ku dan Aku sendiri yang akan membalasnya”.
Dalam hadist diatas, bahwa orang berpuasa akan mendapatkan banyak kebaikan dalam hidupnya, bahkan Allah sendiri yang akan memberikan balasan atas usaha menahan diri dari hawa nafsu ketika mengerjakan ibadah puasa. Lantas, apa saja hikmah puasa sunnah bagi yang mengerjakannya? Berikut ulasannya.
1. Membiasakan Diri Beristiqomah Dalam Beribadah
Dalam satu tahun kita melewati banyak puasa sunnah, apabila puasa tersebut mampu untuk dikerjakan maka ada hikmah yang bisa diperoleh. Salah satunya melatih diri untuk lebih dekat kepada Allah dengan menjalankan perintahnya dan menjauhi larangannya. Sebagian orang yang baru hijrah atau belajar untuk lebih baik dengan mengerjakan puasa sunnah, tentu hal ini sangat sulit untuk menahan dirinya dari kebiasaan buruk yang dilarang oleh Allah.
Akan tetapi, bila kita selalu konsisten dengan penuh keyakinan dalam beribadah, tentu akan menjadi suatu progress yang baik untuk hidup kita. Sehingga langkah hidup dalam beribadah menjadi teratur dan secara berlahan akan meninggalkan perkara yang batil.
2. Melatih Diri Melawan Hawa Nafsu
Mengerjakan ibadah puasa bukanlah perkara yang mudah untuk dijalankan. Pasalnya, mulai dari subuh kita memulai puasa hingga suara adzan maghrib berkumandang kita menahan diri dari hal yang membatalkan puasa. Hal yang sulit dikendalikan manusia adalah hawa nafsu, sehingga saat puasa kita harus bisa mengelolanya dengan baik, misalnya keinginan untuk makan, keinginan untuk minum, keinginan untuk menyalurkan nafsu biologisnya dan menahan emosi.
Dengan mengerjakan puasa sunnah ini dapat melatih diri supaya lebih bersabar, bersyukur dan menahan hawa nafsu yang mengarah ke perkara tidak baik. Dalam sehari, waktu untuk mengerjakan puasa sunnah sama seperti puasa wajib yaitu kurang lebih 14 jam. Pastikan saat sahur kita mengkonsumsi makanan yang mengandung protein, karbohidrat, serat dan lemak yang cukup agar kondisi tubuh selalu fit dan sehat.
3. Memperoleh Kenikmatan Menjadi Bagian Ummat Rasulullah
Segala ibadah wajib dan sunnah yang dikerjakan dengan ikhlas serta konsisten maka akan ada manfaat yang diperoleh dan tentunya mengalir terus dalam hidupnya. Apalagi amal ibadah yang kita peroleh bisa menjadi tambahan bekal untuk kehidupan di akhirat kelak, dengan menjalankan ibadah seperti yang dicontohkan Rasulullah bisa menjadi peluang kenikmatan kita sebagai bagian dari ummat Rasulullah SAW.
Baca Juga : Macam-Macam Puasa Sunnah dan Niatnya
Selain itu, dengan mengerjakan ibadah yang seperti dilakukan Rasulullah bisa menjadikan kita termasuk golongan ummat Nabi yang memperoleh syafaatnya di hari Qiyamah nanti.
4. Cara Untuk Menjaga Kesehatan Tubuh
Taukah Anda saat kita menjalankan puasa, tubuh akan mengistirahatkan dan mengurangi kinerja dari beberapa organ tubuh? Hal ini yang membuat tubuh manusia yang mengerjakan puasa menjadi lebih sehat dan bahkan bisa menyembuhkan penyakit yang diderita orang tersebut. Lambung dan usus adalah organ yang akan memiliki kinerja yang ringan, karena orang yang puasa hanya bisa mengkonsumsi makanan saat sahur dan tiba waktu berbuka sehingga bisa dikatakan masuknya makanan ke lambung dibatasi.
Karena memiliki manfaat yang luar biasa terhadap kesehatan, maka pakar kesehatan merekomendasikan orang-orang yang sedang sakit seperti diabetes, kolestrol dan sebagainya untuk mengerjakan puasa sunnah maupun puasa wajib.
5. Menjadi Manusia Yang Hidup Sederhana
Tanpa kita sadari, ternyata melakukan puasa dapat menuntun manusia pada kehidupan yang sederhana. Puasa bisa membatasi manusia untuk tidak membeli makanan dalam jumlah yang banyak dan melatih diri untuk menahan dari segala hal duniawi.
Di samping itu pula mengajarkan dan sekaligus membimbing hati untuk lebih memperhatikan kehidupan orang lain yang hidupnya lebih membutuhkan pertolongan, misalnya orang yang ekonominya masuk golongan miskin. Kita dapat memberikan sedekah berupa barang, makanan atau jasa kepada mereka yang membutuhkan, dengan hal ini memberikan pelajaran untuk lebih berempati sosial pada lingkungan sekitar.
6. Melatih Diri Untuk Bersabar dan Bersyukur
Pada dasarnya manusia yang senang berpuasa dan terus memperkuat pondasi ketaatan kepada Allah akan bisa memahami bahwasanya apa yang dititipkan kepada kita hanyalah sementara dan sewaktu-waktu dapat diambil kembali oleh Allah. Bersabar dan memantapkan diri bahwa segala ujian dan musibah yang kita terima hanyalah ceminan tingkat keimanan, apakah kita layak sebagai penghuni surga.
Puasa dapat membawa manusia dalam memupuk rasa bersyukur yang lebih kuat, mereka akan lebih menerima dengan ikhlas dan lapang dada apa yang telah Allah berikan kepadanya. Manusia yang memiliki sifat sabar dan selalu bersyukur mempunyai kedudukan derajat yang tinggi di mata Allah SWT.
Baca Juga : 10 Tips Persiapan Menyambut Puasa Ramadhan
Orang yang berpuasa akan memperoleh keutamaan yang mewarnai kehidupannya. Kita akan mendapatkan ganjaran kebaikan dari Allah seperti yang dijelaskan dari hadist riwayat muslim yang telah disampaikan di bagian awal, seperti kita akan memperoleh pahala yang berlipatganda, amalan ibadah puasa khusus untuk Allah Taa’ala, peluang untuk masuk surga dan bau mulut orang yang sedang berpuasa lebih harum dari minyak kasturi.
Itulah 6 hikmah puasa mengerjakan puasa sunnah yang wajib kamu ketahui. Semoga kita dapat mengaplikasikan dan mengerjakan puasa sunnah dalam kehidupan kita secara konsisten. Melihat banyaknya hikmah, keutamaan dan manfaat yang diperoleh dari puasa sunnah dapat menjadi pondasi semangat kita untuk terus meningkatkan diri kepada Allah SWT, terima kasih.
Menjadi pengikut Rasulullah, tentu kita berharap bisa menjadi bagian dari umatnya yang selalu mendapatkan kebahagiaan dunia maupun akhirat. Apa yang dicontohkan Rasulullah SAW kepada ummatnya adalah perkara yang baik dan mengandung hikmah bila dikerjakan secara benar dan tertatur.
Salah satu ibadah sunnah yang sering dikerjakan Rasulullah SAW adalah puasa sunnah. Terdapat beberapa puasa sunnah yang perlu kita ketahui yaitu puasa sya’ban, puasa arafah, puasa dzulhijjah, puasa senin kamis, puasa daud dan sebagainya. Dengan mengerjakan puasa sunnah, maka aka nada keutamaan yang diperoleh. Bisa saja hikmah yang diberikan kepada orang yang sedang berpuasa sunnah berbeda-beda, namun proses mengerjakannya terdapat beberapa hal yang sama-sama dirasakan.
Hal ini telah dijelaskan dalam hadist riwayat Muslim yang berbunyi : “Setiap amalan kebaikan yang dilakukan oleh manusia akan dilipatgandakan dengan sepuluh kebaikan yang semisal hingga tujuh ratus kali lipat. Allah SWT berfirman (yang artinya), kecuali amalan puasa, amalan puasa tersebut adalah untuk Ku dan Aku sendiri yang akan membalasnya”.
Dalam hadist diatas, bahwa orang berpuasa akan mendapatkan banyak kebaikan dalam hidupnya, bahkan Allah sendiri yang akan memberikan balasan atas usaha menahan diri dari hawa nafsu ketika mengerjakan ibadah puasa. Lantas, apa saja hikmah puasa sunnah bagi yang mengerjakannya? Berikut ulasannya.
1. Membiasakan Diri Beristiqomah Dalam Beribadah
Dalam satu tahun kita melewati banyak puasa sunnah, apabila puasa tersebut mampu untuk dikerjakan maka ada hikmah yang bisa diperoleh. Salah satunya melatih diri untuk lebih dekat kepada Allah dengan menjalankan perintahnya dan menjauhi larangannya. Sebagian orang yang baru hijrah atau belajar untuk lebih baik dengan mengerjakan puasa sunnah, tentu hal ini sangat sulit untuk menahan dirinya dari kebiasaan buruk yang dilarang oleh Allah.
Akan tetapi, bila kita selalu konsisten dengan penuh keyakinan dalam beribadah, tentu akan menjadi suatu progress yang baik untuk hidup kita. Sehingga langkah hidup dalam beribadah menjadi teratur dan secara berlahan akan meninggalkan perkara yang batil.
2. Melatih Diri Melawan Hawa Nafsu
Mengerjakan ibadah puasa bukanlah perkara yang mudah untuk dijalankan. Pasalnya, mulai dari subuh kita memulai puasa hingga suara adzan maghrib berkumandang kita menahan diri dari hal yang membatalkan puasa. Hal yang sulit dikendalikan manusia adalah hawa nafsu, sehingga saat puasa kita harus bisa mengelolanya dengan baik, misalnya keinginan untuk makan, keinginan untuk minum, keinginan untuk menyalurkan nafsu biologisnya dan menahan emosi.
Dengan mengerjakan puasa sunnah ini dapat melatih diri supaya lebih bersabar, bersyukur dan menahan hawa nafsu yang mengarah ke perkara tidak baik. Dalam sehari, waktu untuk mengerjakan puasa sunnah sama seperti puasa wajib yaitu kurang lebih 14 jam. Pastikan saat sahur kita mengkonsumsi makanan yang mengandung protein, karbohidrat, serat dan lemak yang cukup agar kondisi tubuh selalu fit dan sehat.
3. Memperoleh Kenikmatan Menjadi Bagian Ummat Rasulullah
Segala ibadah wajib dan sunnah yang dikerjakan dengan ikhlas serta konsisten maka akan ada manfaat yang diperoleh dan tentunya mengalir terus dalam hidupnya. Apalagi amal ibadah yang kita peroleh bisa menjadi tambahan bekal untuk kehidupan di akhirat kelak, dengan menjalankan ibadah seperti yang dicontohkan Rasulullah bisa menjadi peluang kenikmatan kita sebagai bagian dari ummat Rasulullah SAW.
Baca Juga : Macam-Macam Puasa Sunnah dan Niatnya
Selain itu, dengan mengerjakan ibadah yang seperti dilakukan Rasulullah bisa menjadikan kita termasuk golongan ummat Nabi yang memperoleh syafaatnya di hari Qiyamah nanti.
4. Cara Untuk Menjaga Kesehatan Tubuh
Taukah Anda saat kita menjalankan puasa, tubuh akan mengistirahatkan dan mengurangi kinerja dari beberapa organ tubuh? Hal ini yang membuat tubuh manusia yang mengerjakan puasa menjadi lebih sehat dan bahkan bisa menyembuhkan penyakit yang diderita orang tersebut. Lambung dan usus adalah organ yang akan memiliki kinerja yang ringan, karena orang yang puasa hanya bisa mengkonsumsi makanan saat sahur dan tiba waktu berbuka sehingga bisa dikatakan masuknya makanan ke lambung dibatasi.
Karena memiliki manfaat yang luar biasa terhadap kesehatan, maka pakar kesehatan merekomendasikan orang-orang yang sedang sakit seperti diabetes, kolestrol dan sebagainya untuk mengerjakan puasa sunnah maupun puasa wajib.
5. Menjadi Manusia Yang Hidup Sederhana
Tanpa kita sadari, ternyata melakukan puasa dapat menuntun manusia pada kehidupan yang sederhana. Puasa bisa membatasi manusia untuk tidak membeli makanan dalam jumlah yang banyak dan melatih diri untuk menahan dari segala hal duniawi.
Di samping itu pula mengajarkan dan sekaligus membimbing hati untuk lebih memperhatikan kehidupan orang lain yang hidupnya lebih membutuhkan pertolongan, misalnya orang yang ekonominya masuk golongan miskin. Kita dapat memberikan sedekah berupa barang, makanan atau jasa kepada mereka yang membutuhkan, dengan hal ini memberikan pelajaran untuk lebih berempati sosial pada lingkungan sekitar.
6. Melatih Diri Untuk Bersabar dan Bersyukur
Pada dasarnya manusia yang senang berpuasa dan terus memperkuat pondasi ketaatan kepada Allah akan bisa memahami bahwasanya apa yang dititipkan kepada kita hanyalah sementara dan sewaktu-waktu dapat diambil kembali oleh Allah. Bersabar dan memantapkan diri bahwa segala ujian dan musibah yang kita terima hanyalah ceminan tingkat keimanan, apakah kita layak sebagai penghuni surga.
Puasa dapat membawa manusia dalam memupuk rasa bersyukur yang lebih kuat, mereka akan lebih menerima dengan ikhlas dan lapang dada apa yang telah Allah berikan kepadanya. Manusia yang memiliki sifat sabar dan selalu bersyukur mempunyai kedudukan derajat yang tinggi di mata Allah SWT.
Baca Juga : 10 Tips Persiapan Menyambut Puasa Ramadhan
Orang yang berpuasa akan memperoleh keutamaan yang mewarnai kehidupannya. Kita akan mendapatkan ganjaran kebaikan dari Allah seperti yang dijelaskan dari hadist riwayat muslim yang telah disampaikan di bagian awal, seperti kita akan memperoleh pahala yang berlipatganda, amalan ibadah puasa khusus untuk Allah Taa’ala, peluang untuk masuk surga dan bau mulut orang yang sedang berpuasa lebih harum dari minyak kasturi.
Itulah 6 hikmah puasa mengerjakan puasa sunnah yang wajib kamu ketahui. Semoga kita dapat mengaplikasikan dan mengerjakan puasa sunnah dalam kehidupan kita secara konsisten. Melihat banyaknya hikmah, keutamaan dan manfaat yang diperoleh dari puasa sunnah dapat menjadi pondasi semangat kita untuk terus meningkatkan diri kepada Allah SWT, terima kasih.